Polres Cianjur Polda Jabar - Polres Cianjur melaksanakan kegiatan Jumat Curhat di Kampung Gombong Desa Limbangansari Kecamatan Cianjur Kabupaten Cianjur, Jumat (29/03/2024).
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan, S.H., S.I.K., M.Si. didampingi Wakapolres Cianjur Kompol Handreas Ardian, S.H., S.I.K., M.H., M.M., C.P.H.R. dan Kasat Binmas Polres Cianjur AKP Deden Dang Diki dan dihadiri oleh masyarakat setempat.
Dalam kesempatan tersebut, Kapolres Cianjur mengajak kepada masyarakat agar di bulan suci Ramadhan ini tetap mengawasi anak-anak supaya tidak mengikuti hal-hal yang negatif.
"Awasi selalu anak - anak kita dimanapun dan kapanpun agar tidak menjadi pelaku atau korban dari suatu perbuatan tindak pidana, apalagi sekarang sedang maraknya perang sarung jangan sampai terjadi pada anak kita." ucap Kapolres Cianjur.
Baca juga:
Gawat, KPK Membuat Program Desa Antikorupsi
|
Kapolres Cianjur juga mengajak untuk warga menjaga lingkungannya serta berperan aktif dalam mencegah gangguan kamtibmas serta menjaga dan mengawasi anak agar tidak bergabung dengan geng motor karena membuat resah warga lainnya.