Patroli KRYD dan Cipkon Polsek Cilaku Antisipasi Gangguan Kamtibmas dan Operasi Miras Oplosan

    Patroli KRYD dan Cipkon Polsek Cilaku Antisipasi Gangguan Kamtibmas dan Operasi Miras Oplosan

    Polres Cianjur - Polsek Cilaku, Polres Cianjur, melaksanakan kegiatan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dan Cipta Kondisi (Cipkon) di wilayah hukum Polsek Cilaku pada Sabtu (31/08/2024). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh KOMPOL Edi Dadang, SH., dengan dukungan dari Aiptu Ahmad Ramdani dan Aiptu Hari Haprabu, sebagai bagian dari upaya untuk mengantisipasi terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), terutama yang berkaitan dengan tindak pidana kejahatan dan peredaran minuman keras (miras) oplosan.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., MH., melalui Kapolsek Cilaku KOMPOL H. Nandang, menginstruksikan agar patroli ini dilakukan secara intensif guna menciptakan rasa aman dan nyaman di tengah masyarakat. Patroli difokuskan pada titik-titik rawan kejahatan dan lokasi yang dicurigai sebagai tempat peredaran miras oplosan.


    "Kami terus meningkatkan patroli dan operasi guna mengantisipasi berbagai potensi gangguan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek Cilaku. Patroli KRYD dan Cipkon ini merupakan langkah konkret untuk menekan angka kriminalitas dan memberantas peredaran miras oplosan yang sangat meresahkan masyarakat, " ujar KOMPOL Edi Dadang, SH.

    Ia juga menambahkan bahwa Polsek Cilaku akan terus berupaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban agar tetap kondusif, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktivitasnya tanpa rasa takut dan khawatir.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Patroli dan Razia Gabungan Polsek Cidaun...

    Artikel Berikutnya

    Apel KRYD di Wilayah Polsek Cugenang: Koordinasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dukung Program Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 1710-02/Timika Bantu Warganya Dalam Memanen Jagung
    Terima Kunjungan Kepala BPOM, Kapolri Pastikan Sinergi Penindakan Mafia
    Kapolda Papua Kerahkan Satgas Operasi Damai Cartenz untuk Kejar Pelaku Kekerasan Bersenjata di Yalimo
    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT

    Ikuti Kami