Sinergi Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Cirumput Latih PBB Security PT Transplan

    Sinergi Kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Cirumput Latih PBB Security PT Transplan

    Polres Cianjur Polda Jabar - Bhabinkamtibmas Desa Cirumput Aipda Hermawan laksanakan giat melatih PBB kepada Security PT. Transplan pada Rabu (15/11/2023).

    Bertempat di Lapangan PT. Transplan kegiatan PBB tersebut bertujuan untuk melatih para security mahir baris berbaris juga sinergi peduli lingkungan dalam menjaga Kamtibmas.

    "Agar perangkat security mahir peraturan baris berbaris, sistem keamanan dan sinergi peduli lingkungan untuk menjaga Kamtibmas, " kata Bhabinkantibmas Polsek Cugenang Polres Cianjur Aipda Hermawan.

    Kata Aipda Hermawan, untuk menjaga situasi Kamtibmas diperlukan sinergitas semua pihak termasuk pihak keamanan para security.

    Disamping itu, kegiatan PBB tersebut juga untuk melatih disiplin, rasa tanggung jawab dan penghormatan terhadap atasan dimana mereka bekerja.

    "Bisa melaksanakan gerakan-gerakan berbaris dan penghormatan terhadap atasan dengan benar, " ucapnya

    Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan melalui Kapolsek Cugenang AKP Tedi Setiadi mengatakan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan atas petunjuk dan arahan Kapolres Cianjur.

    "Dengan latihan PBB diharapkan security bisa menumbuhkan sikap jasmani yang tegap dan tangkas, rasa disiplin dan bertanggung jawab, " tuturnya.

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Gatur Pagi, Wujud Pelayanan Prima Terhadap...

    Artikel Berikutnya

    Kanit Binmas Pimpin Pelaksanaan Apel Pagi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Ketua Umum LSM Pikad Dukung TNI-AL Cabut Pagar Laut: Langgar Aturan Harus Ditindak Tegas
    Koarmada RI Gelar Baksos, Bakkes, dan Makan Bergizi di Pesantren Al Fatah
    Hendri Kampai: Makan Siang Bergizi Gratis (MBG) Itu Tidak Gratis, Tapi Dibayar Pemerintah, Ingat Itu Deddy!
    Hadiri Penutupan Pleno Hima Persis, Kapolri: Mari Jaga Keberagaman Untuk Wujudkan Indonesia Emas 2045
    Pangkoopsud II Dikukuhkan sebagai Warga Kehormatan Divisi Infanteri 3 Kostrad

    Ikuti Kami